May 17, 2010

Update Bebe 38 Weeks

Mulai deg-degan nih, menanti tanda-tanda persalinan. Check up terakhir dilakukan hari Jumat yang lalu, saat usia kandungan 37W5D. Berhubung dr. Anna sedang cuti, akhirnya memutuskan check up ke Dr. Ifa Siti Fasihah, masih di tempat yang sama.
Pertanyaan yang pertama ditanyakan dokter adalah “Sudah mulai mules, bu?”
Hehe, sayangnya belum. Hingga minggu ini keluhan terparah adalah pegal di tulang panggul belakang sebelah kanan dan pegal di perut bawah, seperti saat menjelang menstruasi. Jadi keluhan minggu ini adalah belum adanya rasa mulas-mulas. Setelah itu, seperti biasa dokter mulai melakukan USG untuk mengecek kondisi Bebe.

May 11, 2010

Update Bebe di Week 37 (36W6D)

Kembali check up ke RSIA Hermina Pasteur hari Sabtu, 8 Mei 2010. Sengaja check-up di hari Sabtu, karena sekalian senam hamil, dan kebetulan Dr. Anna juga praktek di Sabtu siang. Jadi ceritanya sekali jalan-jalan, 2 tujuan terpenuhi ^^”.
Setibanya di Hermina, segera menuju ruang serbaguna lt.4, ternyata ibu-ibu sudah berkumpul. So, aku segera mempersiapkan diri. Di test tekanan darah, jatuhnya 120/80 dan saat diperiksa detak jantung Bebe 131. Mama sempat senyum-senyum sendiri, karena mendengar detak jantung Bebe seperti perkusi, tak dung-dung, tak dung-dung gitu bunyinya, hehehe. Aku sendiri ga begitu menyimak, karena merasa bunyi detak jantungnya Bebe sama seperti detak jantung pada umumnya.


Persiapan Menjelang Persalinan

Supaya menjelang persalinan tidak repot mempersiapkan barang-barang yang harus dibawa ke rumah sakit, aku mulai mempersiapkan perlengkapan yang harus dibawa saat persalinan nanti. Sebaiknya barang-barang disiapkan kurang lebih 1 bulan menjelang persalinan, karena kita tidak tahu kapan tepatnya kita akan melahirkan (kecuali kalau sudah positif caesar sectio, yang memang sudah tahu tanggalnya).

Untungnya, RSIA Hermina juga memberikan list perlengkapan yang harus dibawa, jadi aku tidak merasa begitu bingung dalam mempersiapkan bawaan. Ini adalah list versi RSIA Hermina: